Interview With Pasoepati Gate B7 ( Persis Solo )
Suporter dari Persis Solo
1. Kapan Pasoepati Gate B7 ini mulai didirikan ?
Jawab :
Kami berdiri tepatnya tahun 2012 bulan Februari
2. Bisa anda ceritakan sedikit tentang asal mula kelompok anda dan tribun timur ?
Jawab :
B7 itu sebenarnya nama tribun timur di stadion Manahan Solo . Tujuan awal kami sebenarnya ingin menghidupkan tribun timur yang notabenya bukan tribun suporter . Dan akhirnya banyak teman-teman kami yang respect , akhirnya kita buat nama Pasoepati Gate B7. Karena menurut kami tribun timur dekat dengan lapangan , untuk terror kepada lawan lebih terasa .
3. Di saat rata-rata suporter indonesia saat ini lebih memilih mendukung timnya di tribun belakang gawang,justru Pasoepati Gate B7 memilih berada di tribun tengah atau tribun timur stadion manahan solo , apa alasan kalian ?
Jawab :
Kami tegaskan , bahwa pasoepati gate B7 kadang bergaya seperti Ultras , kadang BarraBrava tetapi culture indonesia tetap melekat pada kita . Kenapa kami di tribun timur , karena kami juga ingin menghidupkan tribun timur yang notabennya di isi oleh penikmat sepakbola dan penonton .
4. Sejak kapan kalian mulai mendukung tim anda di tribun timur tersebut ?
Jawab :
Uji Coba lawan PPSM Magelang tahun 2012 bulan Februari . Kita juga masih baru , butuh banyak bimbingan dan belajar .
5. Apa arti “ULTRAS” menurut pendapat kalian ?
Jawab :
Ultras adalah sebutan suporter di Italia , yang baru mewabah di Indonesia , yang notabennya hampir sama kulturenya dengan indonesia .
6. Jika dilihat dari namanya , apakah kelompok anda hanya mempunyai anggota sebanyak tribun timur atau bahkan lebih ?
Jawab:
Anggota kami masih belum banyak , kami hanya punya kurang lebih 200 . Tapi alhamdulilah , seiring berjalannya waktu . sekitar 2000an ada di tribun kami . Sedikit demi sedikit sudah bisa diajak untuk kordinasi . Rata – rata anggota kami masih pelajar SMA dan Kuliah
7. Kelompok pendukung luar manakah yang menjadi inspirasi Pasoepati Gate B7 ?
Jawab :
Tentu banyak ultras luar negeri yang jadi inspirasi kami , seperti PAOK , Galatasaray , Fenerbahce , Aris Salonica . Kami terinspirasi dari mereka . Tetapi jiwa pasoepati tetap terjaga dengan bangga memakai kaos merah .
8. Menurut kalian , pentingkah Derby Mataram itu ?
Jawab :
Derby Mataram itu bagi kami sangat penting , Bukan sekedar derby sepakbola yang kita bawa , tetapi juga harga diri kota kami . Derby itu yang membuat kita Horny tanpa mengesampingkan yang lainnya .
9. Dan sejak kapan kekerasan mewarnai pertemuan dua kubu ?
Jawab :
Sejak mulai zaman keraton , sudah lama tentunya
10. Hari Suporter Indonesia yang
memprakarsai yakni Mayor Haristanto yang juga adalah seorang Pasoepati .
Harapan kalian bersama teman - teman , untuk suporter indonesia kedepan
. Terutama musil liga 2014 mendatang ?
Jawab :
Selamat Hari Suporter Indonesia . Semoga suporter indonesia bebas dari rezim – rezim elit politik .
11. Pendapat kalian tentang Rivalitas / kekerasan yang menjamur di sepakbola indonesia ?
Jawab :
Rivalitas itu penting dalam sepakbola , tetapi kadang terlalu kebablasan
akhirnya berujung dengan kekerasan dan kematian . Tetapi kita mau
menyalahkan siapa ? Inilah indahnya sepakbola. Resiko demi resiko kita
nikmati demi tim yang kita cintai . “ Terlihat Gila , ya kita gila
karena persis solo”
+ komentar + 1 komentar
waw,, :)
Posting Komentar